Berbagi Kebahagian Dengan Anak-anak Yatim Dan Piatu

Tanjungpandan, Jumat (02/08) terlihat anak-anak yatim dan piyatu duduk di kursi warna merah di teras kantor Lazismu Belitung. Mereka sangat antusias menyimak dan mengikuti kegiatan SATAM (Santunan Anak Yatim) yang diselenggarakan oleh Lazismu.

Berjumlah 20 anak yatim dan piyatu yang berasal dari beberapa sekolah dilingkungan kota Tanjungpandan berkumpul di kantor Lazismu Belitung. Mereka diundang oleh Lazismu untuk menghadiri kegiatan santunan.

Acara santunan ini langsung dipandu oleh Harun Alrasyid bagian divisi program kegiatan, dan ditengah-tengah kegiatan, Nasrulloh selaku staf Lazismu menyampaikan nasehat kepada mereka tentang perlunya berbakti kepada kedua orang tua.

“Adek-adek biar masuk surga maka harus berbuat baik kepada orang tua, untuk adek-adek yang ayah atau ibunya sudah meninggal berbuat baiknya dengan cara mendoakan dan menyambung silaturahmi kepada sahabat-sahabat dekat orang tua” ucap Nasrulloh

Acara kegiatan ditutup dengan pembacaan doa dan dilanjutkan dengan pemberian santunan oleh Lazismu yang diberikan M. Nadhirin, selaku ketua Lazismu Belitung.

Alhamdulillah Lazismu Belitung lewat program SATAM dapat menyalurkan santunan kepada anak yatim dan piyatu, program ini adalah sebagai wujud pendayagunaan dana zakat infak dan shadaqoh.

Tunjukkan kepedulian kita kepada anak-anak yatim lainnya dengan menunaikan zakat, infak dan shodaqoh anda melalui Lazismu Belitung.
_________
Zakat mensucikan harta dan menjadikan hidup kita lebih berkah

Rekening Zakat:
MANDIRI SYARIAH 7189718998
An. Lazismu Belitung

Rekening Infak Shadaqoh
MUAMALAT 3720008207
An. Lazismu Belitung

Konfirmasi transfer melalui Whatsapp: 081918997555

Atau dapat juga langsung datang ke kantor layanan kami di Jl. Gegedek depan kantor PM Tanjungpandan.

Update berita terbaru LAZISMU Belitung klik www.lazismubelitung.org

#Lazismu #Muhammadiyah #MemberiUntukNegeri #AksiBersamaUntukSesama #DeliveringHappiness #ZakatHebat

Bagikan ini:

Facebook
WhatsApp
Twitter

Berita Terkait