Santunan ini diperuntukkan bagi masyarakat yang sudah tidak bisa bekerja lagi yang hidupnya difokuskan untuk beribadah di akhir usia. Bantuan ini diberikan secara rutin satu bulan sekali.
2. Beasiswa Mentari dan Beasiswa Sang Surya
Gerakan kepedulian sosial untuk menjamin keberlangsungan pendidikan anak-anak yatim dan pelajar dari keluarga pra sejahtera (dhuafa). Program ini berupa paket donasi pendidikan yang digunakan untuk keperluan pendidikan anak asuh, diantaranya pembayaran SPP dan pengadaan keperluan sekolah lainnya.
3. Wakaf Produktif
Wakaf adalah adalah amalan yang mengalir teus menerus, wakaf bisa berupa; wakaf ruko, wakaf tanah, dan wakaf tunai lainnya. Hasil perputaran wakaf ini akan disalurkan untuk membiayai program kesehatan, pendidikan, dakwah dan ekonomi.
4. Ambulance Gratis Layanan Umat
Layanan ambulance gratis ini tidak dipungut biaya bagi penggunanya dan diperuntukkan untuk seluruh warga masyarakat tanpa adanya batasan ras, suku dan agama untuk mengantar pasien rujukan baik ke rumah sakit atau ke rumah tujuan. Dan ambulance gratis ini dapat juga digunakan sebagai sarana tanggap bencana dan aksi kegiatan sosial lainnya. Layanan ambulance gratis call 08777-884-8788.
5. Dakwah Fisabilillah
Program ini diperuntukkan untuk menunjang aktivitas dakwah, antara lain pendanaan operasional pengajian atau tabligh akbar, bantuan operasional TPQ, dan bentuk kegiatan dakwah lainnya.
6. Pembiayaan Ekonomi Produktif
Kelompok binaan untuk mengembangkan usaha ekonomi keluarga berbasis jamaah masjid dengan pemberian modal usaha, pendapingan usaha dan pembinaan ruhaniah secara rutin.
7. Humanitarian Rescue
Unit aksi cepat tanggap berupa aksi kemanusiaan terhadap terjadinya bencana alam baik di daerah sendiri, nasional maupun luar negeri.