Lazismu Salurkan Donasi Peduli Panti Aisyiyah Sebesar 36 Juta Rupiah

Musibah kebakaran yang menimpa panti Yatim Piyatu Putri Aisyiyah Tanjungpandan yang terjadi pada tanggal 26 Agustus 2019 masih menyimpan duka yang mendalam, walaupun tidak menelan korban jiwa namun satu lokal tempat tinggal asrama anak panti habis dilalap si jago merah, dan diperkirakan dari musibah ini menelan kerugian mencapai puluhan juta rupiah.

Sedikitnya ranjang, kasur, lemari beserta isinya habis dilalap api. Pakaian dan peralatan sekolah habis terbakar. Sekarang sebagian kondisi dinding bangunan terlihat retak dan atap plafond rusak karena musibah kebakaran ini. Dilokasi kejadian dinding bangunan masih terlihat hitam bekas dari kobaran api.

Alhamdulillah hari ini, Senin (03/09) LAZISMU dapat menyalurkan bantuan donasi peduli panti yatim piyatu putri Aisyiyah sebesar Rp. 36.850.000 (tiga puluh enam juta delapan ratus lima puluh ribu rupiah), dana bantuan ini diserahkan langsung oleh M. Nadhirin selaku ketua LAZISMU Belitung dan diterima langsung oleh Hj. Aat Siti Asmunah selaku wakil ketua panti yatim piyatu putri Aisyiyah.

Semoga dana bantuan ini dapat membantu rehabilitasi bangunan dan semoga dapat memenuhi kebutuhan anak-anak panti untuk pengadaan ranjang dan kasur, pakaian, dan kebutuhan peralatan sekolah paska musibah kebakaran.

Terima kasih kepada seluruh donatur yang telah mendonasikan hartanya untuk membantu musibah kebakaran panti yatim piyatu putri Aisyiyah lewat LAZISMU Belitung, semoga Allah memberi balasan yang setimpal untuk seluruh donatur semuanya, amin.
_________
Zakat mensucikan harta dan menjadikan hidup kita lebih berkah

Rekening Zakat:
MANDIRI SYARIAH 7189718998
An. Lazismu Belitung

Rekening Infak Shadaqoh
MUAMALAT 3720008207
An. Lazismu Belitung

Konfirmasi transfer melalui Whatsapp: 081918997555

Atau dapat juga langsung datang ke kantor layanan kami di Jl. Gegedek depan kantor PM Tanjungpandan.

Update berita terbaru LAZISMU Belitung klik www.lazismubelitung.org

#Lazismu #Muhammadiyah #MemberiUntukNegeri #AksiBersamaUntukSesama #DeliveringHappiness #ZakatHebat

Bagikan ini:

Facebook
WhatsApp
Twitter

Berita Terkait