Sabtu (1/5/21) Lazismu Belitung dalam program Kado Ramadan mentasarufkan bantuan dana dan bahan pokok kepada sejumlah mustahik. Bantuan tersebut didistribusikan pada berbagai wilayah di kecamatan Tanjungpandan, diantaranya Aik ketekok, Pangkalalang, Aik Serkuk, Kampung Parit, dan wilayah lainnya.
Total jumlah penerima manfaat dari program kado ramadhan ini sebanyak 325 jiwa meliputi lansia dhuafa, muallaf, marbot masjid, guru yang meliputi guru honor dan guru mengaji.
Diharapkan dengan adanya program Kado Ramadan, dapat membantu para mustahik guna memenuhi kebutuhan hidupnya terlebih lagi pada saat bulan Ramadan.
Nadhirin selaku ketua Lazismu Belitung menyatakan harapannya terkait adanya program Kado Ramadan tersebut.
“Kado ramadhan merupakan program khusus yang di selenggarakan oleh Lazismu Belitung selama bulan Ramadhan, kegiatan ini adalah bentuk perhatian Lazismu Belitung kepada warga masyarakat prasejahtera, harapannya melalui program kado ramadhan ini kita dapat berbagi kegembiraan kepada mereka,” ujarnya.